Kepala BP Amsakar, Batam Apresiasi Peran IKA ITS Kepri

11
Oplus_16908288

Batam, Desaintoday.com – Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Amsakar Achmad, menghadiri perayaan Dies Natalis ke-65 Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) di Kampus Ibnu Sina Batam, Minggu (23/11/2025).

Kehadirannya menegaskan dukungan BP Batam terhadap peran strategis Ikatan Alumni (IKA) ITS Kepri dalam memperkuat ekosistem industri dan pembangunan daerah.

Amsakar langsung mengapresiasi kekompakan IKA ITS Kepri yang rutin menghadirkan program bermanfaat bagi masyarakat, dunia usaha, dan sektor industri.

Ia menilai alumni ITS memiliki kompetensi teknis kuat, pengalaman industri luas, dan jejaring profesional yang dapat mempercepat laju pembangunan Batam.

“Peran alumni ITS Kepri sangat signifikan. Mereka bukan hanya bagian dari dunia akademik, tetapi aktor penting yang memberi warna pada penguatan industri, kebijakan publik, dan inovasi di Batam,” ujar Amsakar.

Ia menegaskan bahwa kolaborasi pemerintah dan komunitas alumni menjadi kunci dalam menjawab tantangan global serta memenuhi kebutuhan industri yang terus berkembang.

Perayaan Dies Natalis ke-65 ITS tahun ini juga dipenuhi kegiatan berbasis peningkatan kompetensi dan diskusi strategis.

Di antaranya:Training Microsoft Project, kerja sama IKA ITS Kepri dan Universitas Ibnu Sina Batam, untuk meningkatkan kemampuan teknis SDM di tengah persaingan kerja yang makin ketat.
hingga Sharing Session dan FGD bersama praktisi welding, coating, dan contract management membuka ruang diskusi terkait kebutuhan industri masa kini dan masa depan.

Rangkaian kegiatan tersebut menegaskan komitmen IKA ITS Kepri dalam menghadirkan kontribusi nyata bagi peningkatan kualitas SDM dan daya saing industri Batam.

Di tempat yang sama,Ketua IKA ITS Kepri, Awang Sasongko, mengajak seluruh alumni ITS di Kepulauan Riau terlibat aktif dalam berbagai agenda Dies Natalis. Ia menilai keberagaman keahlian alumni menjadi modal besar untuk memperkuat pembangunan daerah.

Baca juga :   Update Perkembangan Program Rempang Eco-City

“Alumni ITS di Kepri hadir dari banyak bidang keahlian. Keberagaman ini menjadi kekuatan besar untuk mendorong lahirnya kebijakan publik yang berkualitas, peningkatan kompetensi SDM, hingga pengembangan ekonomi daerah berbasis kolaborasi,” ujar Awang.

Awang menegaskan bahwa IKA ITS Kepri berkomitmen menjadi jembatan kolaborasi lintas sektor. Ia memastikan alumni ITS siap mendukung kebutuhan industri di Batam yang terus berkembang sebagai kawasan strategis dan pusat pertumbuhan nasional.

Momentum Dies Natalis ITS ke-65 menegaskan bahwa Batam membutuhkan sinergi kuat antara pemerintah, akademisi, industri, dan komunitas alumni.

Dengan kolaborasi berkelanjutan, Batam diyakini mampu mempercepat pembangunan dan membangun ekosistem industri yang adaptif, modern, dan kompetitif.